Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PowerISO

 PowerISO



Catatan Rilis 7.7

Update 9 Agustus 2020

Versi Terbaru: 7.7

Publisher: Power Software Ltd

Sistem Operasi: Windows

Kategori Aplikasi: Multimedia

Lisensi: Freeware

 

PowerISO merupakan perangkat lunak yang berfungsi untuk mengelola file image CD, DVD, BD, dan lain sebagainya. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa membuka, mengekstrak, burning, membuat, mengedit, mengenskripsi, mengompres, mengonversi ke file ISO, me-mount file ISO, dan lain sebagainya.

 

Hampir semua jenis file image CD, DV, DB, termasuk file BIN dan ISO bisa dikelola dan diproses oleh PowerISO. Tidak hanya itu saja, PowerISO juga bisa Anda gunakan untuk membuat bootbale sistem operasi komputer.

 

Sebetulnya ada banyak perangkat lunak yang bisa Anda gunakan untuk mengelola file disk image, akan tetapi PowerISO biasanya menjadi pilihan banyak orang.

Selain memiliki antarmuka yang sederhana, aplikasi yang dikembangkan oleh Power Software Ltd ini juga dibekali dengan beragam fitur yang dapat memudahkan Anda dalam mengelola file disk image.

Keunggulan PowerISO

Banyaknya orang yang lebih memilih PowerISO tentunya bukan tanpa alasan, berikut ini beberapa fitur dan keunggulan yang dimiliki oleh aplikasi PowerISO yang perlu Anda ketahui:

 

1. Mampu mengelola file ISO: Dari banyaknya jenis file yang ada saat ini, file ISO merupakan salah satu file yang relatif lebih rumit dan tidak semua orang bisa mengelola file ini. Tidak hanya itu saja, tidak semua perangkat lunak PC juga mampu membaca dan mengakses file ini.

Dengan menggunakan PowerISO, Anda dapat mengelola file-file tersebut dengan lancar dan tanpa hambatan, entah itu membuat file ISO, mengedit, mengekstrak, burn, me-mount, dan lain sebagainya.

2. Dapat digunakan untuk membuat CD audio: Di zaman yang serba digital seperti sekarang ini CD sudah sejak lama menjadi bagian penting dari sistem file yang ada saat ini. Tidak banyak orang bisa membuat file CD, akan tetapi dengan menggunakan PowerISO, Anda bisa dengan mudah membuatnya.

 

Anda dapat melakukan burning berbagai jenis file audio seperti mp3, flac, wav, wma, dan lain sebagainya ke dalam CD. Selain itu, PowerISO juga bisa digunakan untuk menyalin isi CD audio ke berbagai jenis file termasuk mp3, wav, wma, flac, dan lain sebagainya.

 

3. BIN dan ISO Converter: Perangkat lunak PowerISO tidak hanya bisa digunakan untuk membuat dan mengedit file ISO saja, akan tetapi Anda juga bisa menggunakannya untuk mengonversi file BIN ke ISO atau sebaliknya.

 

Tidak hanya itu saja, PowerISO juga dapat menonversi hampir semua jenis file disk image ke file ISO. Tidak banyak perangkat lunak di luar sana yang menawarkan fitur ini, dan PowerISO dibekali dengan fitur langka yang bekerja secara efektif.

 

4. Disk Image file manager: Ketika mengelola berbagai file komputer, tanpa sengaja mungkin Anda pernah menemukan file disk image virtual atau file disk imgae lainnya. Jika Anda tak bisa mengakses file tersebut, PowerISO dapat membantu Anda.

 

Dengan menggunakan PowerISO, Anda tak hanya bisa membuka file disk image saja, akan tetapi Anda juga bisa mengedit, mengekstrak, dan lain sebagainya. Selain itu Anda juga bisa menggunakannya untuk mengelola file disk image umum seperti FAT, NTFS, FAT32, FAT12, dan lain sebagainya.

 

5. Dapat digunakan untuk membuat USB bootable: Menginstal sistem operasi komputer umumnya dilakukan melalui DVD, namun bagaimana jadinya jika komputer Anda tidak dilengkapi dengan perangkat keras DVD?

 

Tak perlu khawatir, karena dengan menggunakan PowerISO, Anda bisa membuat drive USB yang dapat di-boot untuk semua jenis sistem operasi Windows.

 

Singkatnya, PowerISO merupakan perangkat lunak pengelola file disk image terbaik saat ini. Dengan adanya PowerISO, Anda bisa mengelola file disk image secara efektif, bahkan para pakar teknologi juga banyak yang memuji perangkat lunak yang satu ini, karena selain efisien, PowerISO juga dapat diandalkan.

 

Mendukung partisi LVM.

Dapat menguji sektor disk.

Memperbaiki bug dan meningkatkan fitur lainnya.

 DOWNLOAD POWER ISO

32-bit

64-bit

Posting Komentar untuk " PowerISO"